Undian Flexi Benar Adanya

PEMENANG MOTOR SCOPY

No Nama No. Telp
1 Anton 08126001xxxx
2 Karyati Ningsih 08134939xxxx
3 Raudah 08125073xxxx
4 Masliana 08524811xxxx
5 Boy 0812961xxxx

Hari ini saya memenuhi undangan untuk ke Plasa Telkom Jakarta Timur sesuai dengan instruksi dari penelpon yang mengaku dari Telkomflexi Jumat lalu. Saya sengaja cuti kerja dan mengajak istri yang kebetulan tidak ada kelas hari ini. Dengan kondisi Jakarta yang hujan terus-menerus dari tadi malam, saya dan istri pun pasrah saja jika memang jalanan yang akan kami lewati macet. Namun Alhamdulillah jalanan lancar, sehingga perjalanan kami ke tempat tujuan hanya membutuhkan waktu kurang dari satu jam.

Sesampainya di tempat tujuan, saya langsung menghubungi kontak saya tersebut. Rupanya dia masih di perjalanan dan terjebak kemacetan. Mungkin memang jalur yang dilewatinya berbeda dengan saya, sehingga dia sempat terkena kemacetan. Saya pun meminta sarannya untuk tempat menunggu, dan disarankan agar saya menunggu di dalam Plasa Telkom.

 

Saya menuruti sarannya. Sambil menunggu saya pun menggunakan fasilitas Wifi yang ada di dalam Plasa Telkom. Setelah menunggu 15 menit iseng-iseng saya bertanya kepada customer service mengenai undangan saya hadir di situ. Ternyata lagi-lagi customer servicenya tidak mengetahui perihal undangan saya datang ke Plasa Telkom hari ini. Saya malah disuruh untuk bertanya ke resepsionis kantor Telkom. Plasa Telkom ini menyatu dengan kantor Telkom Jakarta Timur. Saat saya bertanya ke resepsionis kantor, lagi-lagi yang bersangkutan tidak tahu bahkan dia bertanya saya mau ketemu siapa dan saya pun menjawab tidak tahu.

Karena agak bosan menunggu di Plasa Telkom, istri saya mengajak saya ke kantin karena dia belum sarapan. Saya pun menemani istri saya ke kantin. Menjelang istri saya selesai sarapannya, saya kembali menelpon kontak saya dan dikabarkan bahwa dia sedikit lagi sampai. Saya bertanya mengenai orang yang harus ditemui dan kali ini dijawabnya. Saya pun kembali ke resepsionis kantor untuk bertanya perihal orang yang harus saya temui tersebut.

Rupanya di resepsionis sudah ada orang lain dengan tujuan yang sama. Mereka adalah pemenang undian juga. Ada juga perwakilan dari penyelenggara kuis yang saya temui. Menurutnya saya adalah satu-satunya pemenang undian Motor Honda Scoopy yang berdomisili di Jakarta. Pemenang undian lain adalah pemenang Netbook HP dan juga pemenang HP Android. Pemenang Honda Scoopy lain berada di Banjarmasin dan Medan. Si penyelenggara kemarin habis dari Banjarmasin dan besok ke Medan untuk serah terima hadiah kepada para pemenang Honda Scoopy.

Tidak lama menunggu kami pun disuruh masuk ke lantai dua gedung. Ini adalah ruang kantor, bukan ruang layanan Flexi. Keluar dari lift sudah terlihat satu Sepeda Motor Honda Scoopy warna Putih terpampang. Saya bertanya apakah itu Scoopy yang nantinya untuk saya. Dijawab iya oleh si penyelenggara. Saya, istri dan para pemenang lain diarahkan untuk menunggu di sebuah ruang pertemuan. Sambil menunggu saya pun mengobrol dengan seorang Bapak yang memenangkan Netbook HP. Istri saya asyik dengan BB-nya yang memberikan informasi lucu seputar teman kerjanya yang terjebak banjir.

Sekitar 30 menit kemudian acara serah terima hadiah pun dimulai. Sambutan dari pimpinan kantor Telkom setempat mengawali acara. Kemudian sambutan dari penyelenggara pun mengikuti. Lalu satu per satu pemenang dipanggil ke depan untuk menerima hadiah. Saya disebutkan terakhir dan sehabis menerima didaulat untuk memberikan sepatah dua patah kata. 

Saya menjelaskan pengalaman saya saat mengetahui informasi menjadi pemenang. Saya juga menjelaskan usaha saya untuk konfirmasi bahwa saya adalah pemenang. Di akhir sambutan saya, saya menjelaskan bahwa saat ini kecepatan broadband internet Telkomflexi sudah menurun. Dulu pertama kali mencoba kecepatannya bisa lebih dari 2 MBps. Saat ini paling hanya berkisar di 300-400 kbps.

Acara berikutnya adalah foto-foto bersama hadiah utama, yaitu Honda Scoopy. Saya pun berfoto dengan motor yang sudah resmi jadi milik saya. Saya berfoto dengan perwakilan penyelenggara dan pimpinan kantor Telkom setempat. Setelah itu adalah acara ramah-tamah yang tidak lain dan tidak bukan adalah acara makan-makan.

Sambil makan-makan saya pun bertanya seputar motor yang masih ada di kantor dan belum berada di rumah saya. Menurut kontak saya, motor akan diantar dalam 1-2 hari ke depan. STNK baru akan diurus karena saya baru saja menyerahkan fotokopi KTP saya kepadanya. STNK baru akan jadi mungkin dalam satu atau dua minggu ke depan. BPKP sendiri baru akan tersedia mungkin dalam 3 bulan ke depan.

Sesaat sebelum pulang saya menggambarkan denah menuju rumah saya kepada kontak saya. Saya pun mengambil helm dan jaket yang merupakan paket pembelian Honda Scoopy. Saya juga membawa pulang kunci simbolis saat penyerahan hadiah untuk mainan anak saya. 

Hari ini saya percaya bahwa saya adalah pemenang Undian Flexi. Sejak tanggal 7 Desember 2012 lalu, saya masih belum percaya, bahkan sampai saat mau berangkat dari rumah pun belum 100% percaya. Kali ini saya sudah percaya karena foto-foto saya sudah disebar oleh twitter Telkomflexi. Artinya saya benar-benar pemenang Sepeda Motor Honda Scoopy warna putih tersebut. {nice1}

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *