Bulan Keberuntungan

Bulan Desember 2012 adalah merupakan bulan keberuntungan saya di tahun 2012 lalu. Beberapa keberuntungan terjadi kepada saya secara bersamaan. Bahkan saya sempat merasa bahwa keberuntungan saya di tahun 2013 nanti sudah dihabiskan di bulan Desember lalu. Inilah beberapa keberuntungan yang terjadi kepada saya di bulan Desember 2012.

Keberuntungan pertama adalah mendapatkan Samsung Galaxy Note 2. Terus terang sejak berakhirnya bulan Ramadhan saya memang berniat mengganti handphone lama saya. Namun selama beberapa bulan mencari kandidat handphone yang tepat, pencarian saya selalu berkutat kepada handphone low-end ke medium-end. Jika ada handphone high-end yang saya tertarik, itu adalah handphone bekas atau handphone baru yang sudah beberapa tahun diluncurkan sehingga harganya mulai murah.

 

Samsung Galaxy Note 2 adalah handphone high-end termahal saat saya mendapatkannya. Memang untuk mendapatkannya tidak gratis. Saya harus mengeluarkan uang Rp 30 juta dan tidak boleh ditarik selama 5 tahun ke depan. Namun tetap saja tidak ada sedikit pun impian saya untuk mendapatkan Samsung Galaxy Note 2 apalagi di tahun 2012 ini.

Keberuntungan kedua adalah kenaikan gaji. Tanggal 3 Desember 2012 saat saya sedang mengerjakan pekerjaan rutin saya, tiba-tiba Manager saya memanggil saya untuk masuk ke kantornya. Saya tidak mengerti kenapa tiba-tiba saya dipanggil olehnya. Ternyata dia menyerahkan sebuah amplop yang berisi informasi mengenai kenaikan gaji saya efektif 1 Desember 2012. Kenaikan yang saya pun tidak ketahui, bahkan supervisor saya belum pernah menginformasikan hal tersebut sebelumnya. 

Keberuntungan ketiga adalah saya berkesempatan untuk melakukan field trip selama hampir dua minggu. Kenapa disebut keberuntungan? Karena tambahan pendapatan gara-gara field trip tersebut nantinya akan sangat menambah pendapatan saya di bulan Januari 2013. Menurut hitungan teman-teman saya, tambahan pendapatan saya bisa mencapai satu bulan gaji. Dengan dasar gaji yang baru, tentunya peningkatan pendapatan saya akan naik lebih besar lagi.

Keberuntungan keempat adalah keluarnya pengumuman pemenang dari website Telkomflexi dimana saya tertulis berhak mendapatkan sebuah Sepeda Motor Honda Scoopy. Ini adalah pertama kali saya pernah menang sebuah undian. Saya sangat bersyukur, namun tetap waspada kalau-kalau yang menelpon saya pada akhirnya melakukan penipuan. Biar bagaimanapun nama saya memang ada di website Telkomflexi.

Keberuntungan kelima adalah anak saya akhirnya sembuh dari sakitnya mulai awal Desember lalu. Anak saya sakit flu selama lebih dari tiga minggu yang membuat saya agak panik, walaupun tetap menjaga akal sehat agar tidak berlebihan memberinya obat. Dengan anak yang sudah sehat saya pun sudah lebih lepas lagi dalam melakukan pekerjaan dan hobi yang saya tekuni.

Kelima keberuntungan di atas adalah keberuntungan yang menghampiri saya di bulan Desember 2012. Semoga semakin banyak keberuntungan-keberuntungan lain yang saya dapatkan di bulan-bulan berikutnya.

Pertanyaannya, bagaimana cara agar keberuntungan selalu menghampiri saya ya? {nice1}

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *