Hasil Setelah Menembus 125 km

Ingat artikel ini? Bulan ini merupakan bulan ketiga saya memulai hobi baru saya yaitu lari. Lari merupakan olahraga yang gampang-gampang susah dilakukan. Gampang, karena paling anda hanya membutuhkan sepatu olahraga untuk memulainya, bahkan kadang tidak memerlukan alas kaki apapun. Susah, karena kita lebih mudah capek berlari, jadi mungkin gak bisa lama apalagi jauh-jauh. Jadi yang diperlukan untuk mengatasi susahnya lari ada konsistensi. Oleh karena itu saya membuat target minimal lari 50 km sebulan.

Bulan pertama lari saya berhasil melewati target saya dengan berlari sejauh 60 km. Bulan kedua, saya hanya mampu berlari sesuai target, yaitu 50 km. Bulan ketiga sampai hari ini (Sabtu, 9 Juli 2011) saya sudah berlari 17 km. Artinya dalam 3 bulan ini saya sudah berhasil menembus jarak 125 km dalam berlari. Itu sama saja dengan panjang jalan tol Jakarta-Bandung dari cawang. Perjalanan lari yang paling sedikit yang saya lakukan adalah 1,5 km, yaitu dari turun shuttle bus ke rumah. Sedangkan perjalanan paling jauh adalah 7 km yaitu dari rumah menuju pasar kebayoran lama dan kembali lagi. Secara rata-rata saya berlari 3 – 5 km dalam satu waktu. Seminggu minimal 2x berlari.

Continue reading

Menaklukan Bandung

Hari Rabu nanti (22 Juni 2011) saya akan training yang berhubungan dengan pekerjaan di Bandung. Trainingnya sendiri akan berlangsung hingga Jumat sore dan kemungkinan saya akan pulang pada Sabtu pagi.

Training ini sedikit unik. Venue training berada di Hotel Hyatt Regency sedangkan saya akan menginap di Hotel Sheraton. Kenapa menginap di tempat yang berbeda dengan venue training? Karena atas kebijakan perusahaan saya, kami tidak diperbolehkan menginap di Hyatt Regency Bandung. Salah satu hotel yang diperbolehkan adalah Hotel Sheraton yang saya sebutkan di atas.

Adanya perbedaan antara venue training dan tempat menginap memberikan kesempatan baru bagi saya untuk menaklukan Bandung. Menaklukan disini berhubungan dengan hobi baru saya yaitu lari. Kebetulan hingga saat ini (20 Juni 2011) saya baru berlari sejauh 40 km di bulan Juni ini.

Continue reading