Ketidakberpihakan Pemerintah Terhadap Angkutan Umum

Beberapa hari terakhir ini terbesit kabar bahwa pemerintah berencana memberikan ijin pembangunan jembatan di Laut Bali dan jembatan di Selat Sunda. Kedua jembatan tersebut pastinya menelan biaya triliunan rupiah dan nantinya kedua jembatan tersebut berfungsi sebagai jalan tol bagi para penggunanya. Jembatan serupa yang pernah dibuat adalah Jembatan Suramadu yang menghubungkan antara pulau Jawa dengan pulau Madura. Untuk biaya lewat melalui jembatan Suramadu, kabarnya sebuah mobil harus membayar Rp 30 ribu dan sebuah motor harus membayar Rp 3 ribu sekali jalan.

Melihat hasil dari pembuatan Jembatan Suramadu adalah lalu lintas yang semakin lancar antara Surabaya dengan Madura. Perekonomian di sekitar jembatan pun semakin marak. Jadi manfaatnya besar bagi perekonomian sehingga memang dibutuhkan jembatan-jembatan serupa untuk menghubungkan pulau-pulau kita agar lalu lintas penumpang dan jalan semakin lancar.

Continue reading