Abu dan Pak Po

Jika anda menyimak cerita Abu, The Introduction, tentunya anda sudah mengetahui sedikit mengenai Pak Po. Pak Po adalah kucing blasteran, sepertinya keturunan dari kucing siam dengan kucing kampung. Muka dan bulunya mirip sekali dengan kucing siam namun perawakannya mirip dengan kucing garong. Dia sudah berada di rumah istri saya sejak istri saya masih duduk di bangku SMA sekitar tahun 1998 lalu.

Ada keyakinan bagi kami bahwa Pak Po adalah ayah kandung dari Abu Strikmat. Soalnya si Pak Po ini beberapa kali mengincar si Ibu (ibunya Abu) ketika si Ibu masih belum tertangkap tangan sedang hamil. Bukti lainnya adalah saudara-saudara Abu yang hilang di cerita di atas bentuk mukanya seperti kucing keturunan karena agak berbeda dengan anak kucing lainnya.

Abu dan Pak Po mulai bercengkrama bersama setelah Abu mulai dapat dipegang oleh kami serumah. Sebelumnya, Abu tidak pernah masuk rumah dan Pak Po adalah satu-satunya kucing yang dipelihara di dalam rumah. Seiring dengan makin jinaknya Abu, maka kucing di rumah pun menjadi dua ekor, Pak Po dan Abu.

Continue reading

Abu dan Keripik

Masih Ingat dengan cerita Abu, The Introduction? Kali ini kita akan melanjutkan cerita mengenai Abu kembali dengan tema makanan kesukaannya.

Sebagai seekor kucing tentunya Abu hanya memakan makanan yang mengandung daging, seperti daging, ayam maupun ikan. Namun ada satu makanan yang menjadi favoritnya. Yaitu keripik. Keripik macam apa? Mari lanjutkan membaca.

Keripik yang dimaksud di tulisan ini bukanlah semacam keripik singkong yang biasa dibeli di pinggir jalanan atau di toko makanan. Keripik disini adalah makanan kucing jenis dry food yang biasa dijual di supermarket, hypermart maupun toko makan hewan lain. Ya, biasanya merk yang beredar luas adalah Friskies dan Whiskas.

Continue reading